PARINGIN, RB -Sebagai anggota Komisi II DPRD Kabupaten Balangan Muhammad Syaibani berkomitmen untuk bisa memajukan dan mensejahterakan para petani dan pelaku UMKM di daerahnya.
“Isu kesejahteraan petani memang tak pernah usang. Kunci ketersediaan pangan memang adalah kesejahteraan petani. Jika petani tak sejahtera, mereka akan pundak ke profisi lai dan mengubah lahannya menjadi lahan non pertanian,” ujar mantan Sekretaris Gerakan Pemuda Tani Indonesia (Gempita) Kabupaten Balangan, kepada wartawan, baru-baru tadi.
“Sebagai anggota Komisi II, saya berkomitmen untuk memajukan para petani dan juga pelaku UMKM di Kabupaten Balangan,” tegasnya lagi.
Menurut Syaibani yang juga mantan Kepala Desa Sungai Awang ini, dalam rangka memajukan dan mensejahterakan para petani dan pelaku UMKM, dia akan mendorong pemerintah dalam hal ini Dinas terkait terus memberikan perhatian lebih terhadap petani dan pelaku UMKM. Pasalnya, khusus untuk petani mereka memiliki potensi menjadikan wilayahnya sebagai lumbung padi di Balangan.
“Balangan sangat berpotensi menjadi salah satu lumbung padi di Kalsel, mengingat lahan pertanian masih banyak,” jelasnya.
Kemudian, Legislator muda yang pernah menjadi Ketua Kelompok Usaha Bersama ini juga mendorong dinas terkait untuk dapat memberdayakan UMKM melalui beberapa hal. seperti perlu fasilitasi kemudahan perizinan usaha, fasilitasi pendampingan, kemitraan di semua sektor dan fasilitasi publikasi UMKM serta produk siap on boarding pada katalog lokal.
“Fasilitas promosi produk baik online atau dengan cara pameran produk juga sangat diperlukan,” imbuhnya. (adv)