Demi Pengembangan Ekonomi Masyarakat Balangan Coal Dukung Penuh Kegiatan Pekan Desa Balang

Bagikan Artikel

PARINGIN, RB – Untuk mendukung pelestarian budaya masa silam dan pengembangan ekonomi desa, perusahaan batubara adaro grup Balangan Coal mendukung kegitan pekan desa yang digelar oleh Desa Balanga Kecamatan Paringin.

Kegiatan yang digelar selama empat hari dan berakhir pada, Minggu (3/3/2024) ini diisi dengan berbagai kegiatan diantaranya lomba Balanting Mudik (menanjak raket melawan arus), pembuatan wadai hintalu karuang atau yang dikenal dengan sebutan wadai gayam atau kikicak.

Selain itu, juga ada warung UMKM dimana warung ini memamerkan serta menjual berbagai produk UMKM yang dihasilkan oleh warga desa setempat.

Yadin Ketua Pelaksana dari kegiatan ini mengatakan, khusus untuk lomba Balanting mudik ini perlombaannya diikuti beberapa perwakilan desa sekitar, dimana setiap peserta terdirii dari dua orang. 

“Kegiatan ini diharapkan juga mampu menjadi awal menjadikan Desa Balang menjadi desa wisata, rencananya akan kami adakan setiap tahun,” ujarnya.

Ditambahkan, Achadi Riyadi salah satu tokoh masyarakat di Balang, kegiatan ini merupakan bagian dari Program Desa Mandiri Adaro – Balangan Coal. Dimana perusahaam memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk mengidentifikasi potensi dan sumber daya di desa untuk dapat dikembangkan sebagai peluang ekonomi.

Dengan merencanakan projek-projek yang sesuai dengan kekhasan masing-masing desa, menurut Riyadi, diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara keseluruhan. 

“Ini adalah langkah yang positif dalam memanfaatkan potensi lokal untuk pembangunan ekonomi yang berkelanjutan kedepannya,” bebernya.

Terpisah, Camat Paringin Renny Yudisthesia mengatakan, pihak kecamatan sangat mendukung dengan kegiatan lomba balanting yang tergabung dalam pekan desa ini.

“Ini menjadi langkah dalam menggerakkan karang taruna yang ada di desa, pihak kecamatan mendukung dan berkolaborasi,” ucapnya.

Sekedar untuk diketahui, lomba balanting mudik diikuti 13 peserta dari berbagai desa di Kabupaten Balangan. Juara lomba Balanting dimenangkan oleh Desa Paran, Linmas Desa Binju, Danau Banta, Desa Balang RT I dannDesa Halong. (rilis)

2 thoughts on “Demi Pengembangan Ekonomi Masyarakat Balangan Coal Dukung Penuh Kegiatan Pekan Desa Balang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *